Wujudkan Pembangunan Dan Kesejahteraan Masyarakat, Hellyana Srikandi PPP Tampung Aspirasi 

Hellyana Ketua Komisi I DPRD Provinsi Babel (Foto : Istimewa)

Tanjung Pandan, Deteksi Pos – Guna mewujudkan keadilan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat, Ketua komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Hellyana, gencar tampung aspirasi konstituennya di Daerah Pemilihan (Dapil) Belitung dan Belitung Timur.

Pada reses tahun sidang III masa sidang I kali ini, Legislator Srikandi PPP ini menampung berbagai aspirasi Terkait Pembangunan demi terwujudnya kesejahteraan masyarakat.

Ketua komisi I DPRD Babel, Hellyana, menyampaikan bahwa kegiatan reses kali ini terbilang istimewa karena DPRD baru saja selesai melaksanakan pembahasan KUA-PPAS, jadi sekaligus menyampaikan hasil reses sebelumnya mana saja yang sudah terakomodir dianggaran 2022.

Srikandi PPP ini, menerangkan bahwa, segala aspirasi masyarakat yang menjadi kewenangan Provinsi akan di perjuangkan dan akan dijadikan sebagai bahan pokok pikiran DPRD.

“Kami akan memperjuangkan apa yang telah di aspirasikan kepada kami, juga akan kami pilah mana yang masuk ranahnya provinsi dan mana ranah kabupaten. Bila ada aspirasi yang ternyata wewenangnya ada dikabupaten akan kami sampaikan kepada kawan-kawan DPRD kabupaten”, imbuhnya, dikediamannya, Rabu (13/10).

Junaidi, ketua rt 25 rw 11 dusun air serkuk kelurahan aik saga menyampaikan aspirasi warganya terkait drainase, karena sampai sekarang belum ada got/drainase. “kami sebagai perwakilan warga sangat mengharapkan program dranase didusun kami cepat terealisasi.” Tambah junaidi

Suryadi menyampaikan, bahwa kegiatan reses ini merupakan kesempatan masyarakat untuk menyampaikan aspirasi terkait kebijakan yang ada di provinsi.

“sekecil apapun aspirasi bapak/ibu mari sampaikan jangan sampai aspirasi bapak ibu tidak diakomodir.”, katanya.

Iskandar perwakilan masyarakat pengantungan, menyampaikan aspirasi kelompok nelayan berharap adanya bantuan untuk keperluan nelayan seperti jaring dan alat tangkap kepiting didaerah pesisir desa pegantungan kecamatan badau.

Kegiatan reses ini dihadiri beberapa ketua RT, tokoh masyarakat, kelompok ibu-ibu pengajian dan tokoh agama…(red)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *