Bupati Bangka Mulkan SH, MH, Saat Membacakan Sumpah Jabatan Para ASN Untuk di Taati
BANGKA, Deteksi – Bupati Bangka, melantik sebanyak 276 pejabat fungsional di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka yang di selenggarakan di gedung Sepintu Sedulang Sungailiat, Kabupaten Bangka, Kamis (30/12).
Pelantikan dan pengambilan sumpah/janji jabatan fungsional tersebut dilakukan melalui mekanisme penyertaan jabatan bagi ASN yang pada hari ini di lantik untuk selanjutnya dapat menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya.
Hadir pada kesempatan tersebut, Wakil Bupati Bangka, Syahbudin, Sekda Bangka, Andi Hudirman, Para Asisten Setda, Para Kepala OPD Pemkab Bangka, Kabag serta para peserta yang di lantik.
Bupati Bangka, Mulkan SH, MH, dalam amanatnya mengatakan bahwa pada hari ini dilaksanakan pelantikan kepada ASN fungsional sebanyak 276 orang. Dalam hal ini merupakan hal biasa terjadi di instansi pemerintah di seluruh Indonesia.
“Hari ini ada total ASN kita dilantik sebanyak 276 karena tidak ada lagi kita mengenal eselon 4, jadi semua eselon 4 itu semuanya kita jadikan pejabat fungsional dan itulah penyesuaian dari aturan pemerintah pusat,” jelas Mulkan.
Dijelaskannya, melalui regulasi Pemerintah nantinya akan ada aturan terhadap penyesuaian beban kerja bagi para ASN tersebut dengan TPP yang akan di peroleh.
“Memang sekarang pemerintah pusat belum menyesuaikan terhadap beban kerja saat ini, nanti ketika kegiatan mereka banyak pasti ada aturan-aturan yang akan diterapkan pemerintah dalam memperhatikan hal tersebut. Fungsional ini kan kerjanya lebih banyak mungkin TPP nya lebih besar dari struktural kita,” ujarnya.
Ia kemudian mengucapkan selamat kepada para pegawai yang telah dilantik dan berharap dapat menjalankan tugas dengan optimal dan penuh tanggung jawab.
“Jabatan itu adalah penyesuaian dalam organisasi kerja saja, selamat kepada para pegawai yang telah dilantik menjadi pejabat fungsional,” pungkasnya. (Amin)