Veteran Bangka Bersama Bateng Bermain Sepakbola Bersama

Foto : Kesebelasan Ps Veteran Bangka dan Ps Veteran Bateng adakan pertandingan persahatan, Koba (18/9).

BABEL, Deteksi – Hubungan antara kedua pemimpin Kepala Daerah kian mesra.Hal ini dibuktikan dengan kunjungan silaturahmi Bupati Bangka, Mulkan SH, MH, dan Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman, ST dalam kegiatan berolahraga bersama melalui sepak bola yang di selenggarakan di Stadion Koba, Bangka Tengah.

Pertandingan persahabatan kali ini diikuti oleh kesebelasan PS veteran Pemkab Bangka dan kesebelasan PS veteran Pemkab Bateng dengan kedudukan skor diakhir pertandingan 2 : 3 buat kemenangan tim PS veteran Bangka Tengah, Sabtu (18/9).

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Bangka, Mulkan SH, MH, dalam keterangannya mengutarakan pertandingan ini tidak dilihat dari menang atau kalahnya. Tetapi lebih menitik beratkan hubungan persahabatan yang terjalin antara kedua daerah.

“Kami dalam kegiatan pertandingan persahabatan ini tidak menilai kalah atau menang dalam hasil pertandingan, tetapi lebih kepada jalinan hubungan silaturahmi yang kami bangun diantara kedua daerah,” Terangnya.

Dalam pertandingan persahabatan tersebut, tim kesebelasan PS Pemkab Bangka, harus mengakui keunggulan tim kesebelasan PS veteran Bangka Tengah dalam menguasai jalannya pertandingan.

“Kita harus akui memang dari awal babak pertama hingga babak kedua PS veteran Bateng lebih menguasai jalannya pertandingan sepakbola dilapangan,” Jelas Mulkan SH, MH.

Meskipun Bupati Bangka, Mulkan SH, MH, sempat menyumbangkan satu gol untuk PS veteran Pemkab Bangka, namun skor pertandingan tidak berubah, dan kemenangan tetap di tangan PS veteran Bangka Tengah. (Amin)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *