Wakapolda Kepulauan Babel, Brigjen Pol Umardani, Tekankan Capaian Target Vaksinasi di Bangka Belitung
Bangka, deteksipos – Wakapolda Kepulauan Bangka Belitung Brigjen Pol Drs Umardani, M.Si, menggelar Zoom Meeting bersama Kapolri. Bertempat di Kantor Desa Kace Kecamatan Mendo Barat, Kabupaten Bangka, Sabtu (19/02).
Hadir pada kesempatan tersebut,
Wakapolda Kep Babel Brigjen Pol Drs Umardani, M.Si, Karo Ops, Kombes Pol Pontjo Soediantoko, S.I.K, Kabid Humas, Kombes Pol Maladi, Kabid Dokkes, Kombes Pol dr. Zulkhairi, Wadir Binmas, AKBP Widi Haryawan, SIK.
Kemudian, Wakapolres Bangka, Kompol Robertus Wardhana Utama, SIK, Kabag Ops, Akp.Yordansyah, S.S.T.Pel, M.Mar, Kasat Lantas Polres Bangka, Iptu Ellen Pricilia Caroline, S.T.K, S.I.K, Kepala BPBD Bangka M. Nursi, Jubir Gugus tugas Covid-19 Bangka, Boy Yandra, Camat Mendo Barat, Hismunandar, SH, Danramil Mendo Barat Kapten Sugiono, Kapolsek Mendo Barat, Iptu Hariyoso, SH, Kades Kace, Rusmin dan Tim Nakes Puskesmas Petaling.
Dalam pelaksanaan pemantauan kegiatan vaksinasi serentak di seluruh Indonesia dan pengecekan progres pelaksanaan percepatan vaksinasi yang digelar di Indonesia oleh Bapak Kapolri Jenderal Polisi Drs Listyo Sigit Prabowo, M.Si.
Kegiatan zoom meeting oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs Listyo Sigit Prabowo, M.Si, mengingatkan kepada pimpinan wilayah terkait pencapaian vaksinasi yang masih dibawah rata-rata nasional. Untuk segera di maksimalkan, dengan persiapan dari pihak rumah sakit untuk mengaktifkan kesiapan terutama berupa obat-obatan, oksigen, semuanya dalam kondisi siap.
“Agar kiranya pemangku wilayah masing-masing menggandeng para ulama setempat, sebagai motivator dalam percepatan vaksinasi baik lansia, maupun target vaksinasi anak. Dalam setiap kegiatan saat ini dengan perkembangan vaksinasi masyarakat betul-betul menjaga kesehatan serta terjaga dari varian baru yaitu Omicron,” ujar Kapolri.
Pada kesempatan yang sama, Wakapolda Kep Babel Brigjen Pol. Drs Umardani, M.Si, mengatakan persentase capaian vaksin baik dosis 1 dan 2 serta booster yang masih harus terus ditingkatkan. Untuk saat ini ada terdapat peningkatan kasus positif diwilayah Bangka belitung dan beberapa orang lainnya sudah sembuh.
“Kepada masyarakat khususnya di Provinsi Babel, tetap mematuhi prokes serta menjaga 5 M dan membatasi kegiatan bila itu tidak terlalu penting dan senargetkan terutama untuk vaksinasi dosis 1 agar mencapai 99% di bulan maret tahun 2022 ini,” terangnya.
Selain itu, setelah kegiatan zoom metting dilanjutkan dengan pembagian sembako oleh Wakapolda kepada masyarakat yang melakukan vaksin Dosis 1. (Amin)