Wisata  

Jelang Tahun Baru Imlek, Desa Dwi Makmur Bagikan Paket Sembako

BANGKA, Deteksi – Jelang perayaan tahun baru Imlek yang jatuh pada 1 Februari 2022 Pemerintah Desa Dwi Makmur, Kecamatan Merawang membagikan paket sembako bagi warga masyarakat yang kurang mampu dan terdampak pandemi saat ini, Hal tersebut dikatakan oleh Kades Dwi Makmur Kecamatan Merawang, Kabupaten Bangka.

Kades Dwi Makmur, Djali membenarkan adanya hal tersebut kepada Deteksipos.com saat dikonfirmasi langsung di balai desa Dwi Makmur pada acara pembagian sembako kepada warga masyarakat yang berasal dari 3 dusun yang ada di Desa Dwi Makmur, Sabtu (8/1).

Menurutnya, pembagian sembako kepada warga masyarakat dalam rangka menjelang perayaan tahun baru Imlek yang tidak lama lagi akan di rayakan oleh masyarakat Tionghoa di seluruh dunia. Sedangkan di Babel banyak warga masyarakat keturunan yang akan merayakan tahun baru tersebut.

“Pada hari ini kita ada pembagian paket sembako kepada warga masyarakat yang berasal dari 3 dusun dalam rangka membantu masyarakat merayakan tahun baru Imlek 2022. Kegiatan ini memang rutin tiap tahun kita lakukan dan sudah kita anggarkan dari dana APBdes setiap tahunnya,” jelas Djalil.

Dijelaskannya, bahwa dengan adanya kegiatan pembagian paket sembako ini diharapkan dapat membantu masyarakat dalam menghadapi perayaan tahun baru Imlek, khususnya dimasa pandemi saat ini yang berdampak pada perekonomian masyarakat, dengan harapan dapat meringankan beban masyarakat yang kurang mampu.

“Selain dari dana APBdes kegiatan ini juga kami anggarkan dalam Anggaran Dana Desa (ADD). Kegiatan ini dihadiri dari warga masyarakat dari dusun I Dwi Makmur, dusun 2 Dwi Makmur, dusun 3 Dwi Makmur. Sebanyak 75 orang yang hadir pada pembagian paket sembako yang kita bagikan seperti, beras 5 Kg, minyak goreng 1 Kg, gula pasir 1Kg, dan minuman,” ujarnya.

Ia berharap, dengan adanya kegiatan ini kedepannya agar setiap tahun dapat meningkat dan dapat dilaksanakan untuk tahun mendatang. Semoga dengan kegiatan ini juga dapat meringankan beban masyarakat yang akan merayakan tahun baru Imlek 2022. Sekaligus sosialisasi terkait vaksinasi yang kepada warga masyarakat di Desa Dwi Makmur ini.

“Selain kegiatan pembagian paket sembako kepada warga masyarakat, kami dari Desa Dwi Makmur juga mensosialisasikan kegiatan vaksinasi kepada warga khususnya vaksin ke 3 (boster), agar masyarakat dapat langsung mengetahui kebenaran dan manfaat dari vaksin boster tersebut, supaya tidak ada miss komunikasi serta menghindarkan warga kita dari informasi berita hoax,” pungkasnya.

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *